5 Cara Diet Alami Dan Sehat

Tubuh dengan berat badan yang ideal adalah impian setiap orang. Tubuh gemuk dan dengan banyak lemak dinilai kurang terlihat bagus dan tidak sehat, sehingga tak heran jika banyak orang berusaha untuk diet. Bersyukurlah pada orang yang terlahir dengan tubuh ideal, karena diet merupakan hal yang gampang-gampang susah untuk dilakukan.

Orang dengan masalah berat badan dan nafsu makan berlebih cenderung lebih susah melakukan diet. Godaan dan halangan selalu menghadang setiap saat. Oleh karena itu, banyak yang mati-matian berusaha menjalani diet. Sayangnya, diet yang dilakukan terkadang salah dan berlebihan, sehingga malah memunculkan masalah baru. Jika anda sedang dalam program diet, anda bisa mencoba cara diet alami yang lebih sehat dan aman untuk tubuh.

1. Mengurangi Konsumsi Karbohidrat

Di samping zat besi, vitamin dan mineral, karbohidrat merupakan salah satu zat yang sangat dibutuhkan oleh tubuh. Namun, segala sesuatu yang berlebihan memang tidak baik, termasuk karbohidrat. Bagi orang Indonesia, nasi yang merupakan sumber karbohidrat merupakan menu makanan wajib. Kebiasaan tersebut harus anda ubah saat sedang menjalani program diet.

Mengurangi asupan karbohidrat adalah salah satu cara diet alami, karen karbohidrat berlebih bisa menambah lemak di tubuh dan memicuk kegemukan. Anda harus mulai mengurangi makanan berkarbohidrat seperti nasi, kentang dan roti. Saat makan, anda bisa mengurangi porsi nasi dari biasanya.

2. Diet Dengan Minuman Sehat

Untuk cara diet alami, anda bisa mencoba diet minuman sehat seperti dengan air mineral, teh hijau dan susu kedelai. Jenis-jenis minuman tersebut tidak hanya baik untuk diet, namun juga menyehatkan badan.

Konsumsi air mineral kurang lebih sebanyak 2.5 liter bisa membantu proses penurunan berat badan. Dengan konsumsi air setiap hari, anda bisa mengurangi berat badan hingga 2,3kg dalam kisaran wakti 12 minggu. Hal tersebut telah diteliti oleh para ahli. Selain menekan rasa lapar, air mineral bisa memenuhi kebutuhan cairan oleh tubuh.

Sebagai pengganti susu sapi, rasa susu kedelai yang lezat bisa mengenyangkan perut dan membantu diet. Susu kedelai mengandung fiber dan vitamin A, E, K dan B kompleks yang baik untuk tubuh. Kandungan lemaknya tidak sebanyak susu sapi, dan karbohidratnya adalah jenis polisakarida yang tidak larut dan tidak dicerna oleh tubuh.

Teh hijau memiliki kandungan saponin, kafein, dan tehobromine yang baik untuk menekan nafsu makan dan membantu sistem metabolisme tubuh. Konsumsi teh hijau yang mengandung flavanoid dan polifeno dengan cara diseduh bisa lebih efektif dalam mengurangi berat badan.

3. Membuat Menu Makanan Sehat

Diet bukan berarti mengurangi konsumsi makanan secara ekstrim yang bisa memicu penyakit. Sebagai cara diet alami yang ketiga, anda bisa membuat menu makanan yang sehat dan bisa mengurangi berat badan. Pilih bahan makanan sehat dan bergizi dalam menu anda. Anda bisa membuat variasi menu berbeda untuk makan pagi, siang dan malam.

Untuk sarapan, anda bisa menyiapkan menu sereal, susu kedelai dan buah sebagai pencuci mulut. Menu sarapan sehat lainnya adalah telur dadar dengan resep 3 putih telur dan sebutir telur utuh yang dicampur dengan potongan aneka sayur. Jika mau lebih praktis, anda bisa menyantap roti gandum dengan selai buah atau kacang.

Untuk siangnya, anda bisa membuat salah kenari dengan sayuran dan daging salmon atau ayam. Sebagai penyedap rasa, minyak zaitun dan cuka balsamic dengan perbandingan 1:2 bisa digunakan. Menu lain yang bisa dicoba adalah burger daging, sayuran dan bawang, yang dipadukan dengan roti gandum panggang beroleskan minyak zaitun.

Bagi anda yang memiliki hobi mengemil, anda juga bisa membuat menu kudapan yang sehat. Anda bisa membuat menu kacang-kacangan dengan buah-buahan seperti aple, pir dan pisang. Selain itu, anda bisa juga mencoba camilan sereal yang disantap dengan kacang almond, kismis dan berry. Selain lezat, menu kudapan tersebut bisa membantu diet.  Anda bisa membuat variasi menu makanan sendiri, dengan mencari tahu di majalah atau internet.

4. Diet Buah

Buah dan sayuran adalah jenis makanan yang selalu dianjurkan dalam cara diet alami. Kandungan serat dan vitamin yang tinggi dalam buah dan sayuran sangat efektif untuk membantu mengurangi lemak di tubuh. Anda bisa memilih buah dengan karbohidrat rendah, memiliki banyak kandungan air dan buah-buahan berry untuk membantu program diet.

Buah-buahan yang disarankan adalah buah apel, pisang, semangka, kiwi, strawberry dan buah-buah lainnya. Buah-buah tersebut mengandung banyak serat, sehingga bisa memberi rasa kenyang dan mengontrol nafsu makan. Selain itu, buah memiliki segudang manfaat bagi kesehatan.

Selain buah, sayuran juga direkomendasikan sebagai cara diet alami. Brokoli, tomat, dan bayam mengandung banyak protein, kalsium, fosfor, vitamin, zat besi dan nutrisi lainnya yang berguna untuk menurunkan berat badan. Kandungan-kandungan tersebut juga memberi banyak manfaat untuk tubuh anda. Bagi yang tak suka sayuran, anda bisa mengakalinya dengan membuat jus buah yang dicampur sayuran.

5. Diet Dengan Olahraga

Diet tidak hanya memerlukan orang deal dengan makanan atau minuman. Untuk membantu penurunan berat badan, olahraga sangat disarankan sebagai cara diet alami. Sayangnya, tidak sedikit orang yang enggan berolahraga. Alasan yang diutarakanpun bermacam-macam, dan yang paling sering adalah karena malas dan melelahkan.

Untuk membakar lemak di tubuh, anda tidak perlu melakukan olahraga ekstrim. Bagi yang tidak pernah berolahraga, alih-alih diet, anda malah bisa cidera. Kunci dalam diet dengan olahraga bukan pada jenis olahraga yang dilakukan. Dengan olahraga ringan, anda bisa tetap diet. Kuncinya adalah rutin dalam melakukannya, misalnya 15-20 menit per hari.
Description: 5 Cara Diet Alami Dan Sehat
Rating: 4.5
Reviewed by: Hafiz Ridho
On: Monday, February 20, 2017
TOP